Serunya Tour Wisata Muslim Ke Mongolia

Posted by Unknown on Thursday, August 2, 2012

Tour Wisata Muslim Ke Mongolia, Napak Tilas Jengis Khan, Silk Road dan Jalan Sutera



Nama bangsa Mongolia, tercatat dalam sejarah sebagai bangsa penakluk negeri-negeri besar. Siapa yang tak kenal gengis Khan penguasa wilayah Asia hingga daratan Eropa?

Sebagian muslim Mongolia juga hidup di kawasan Inner Mongolia yang masih menjadi teritori Pemerintahan Komunis Cina. Kawasan ini pernah berada dalam sengketa antara pemerintah Cina dan Mongolia, namun penduduknya yang tinggal di sana memang bangsa Mongolia. Sebagian besar penduduk Mongolia yang tinggal di Inner Mongolia adalah muslim.

Inner Mongolia sendiri punya pemerintahan yakni di Hohhot yang jaraknya sekitar 45 menit penerbangan dari Beijing. Wilayahnya dikelilingi oleh pegununungan. Di sini nampaklah kekhasan Bangsa Mongol yang sebagian masih nodamen atau hidup berpindah dengan mendirikan tenda yang disebut yurt atau ger dipadang rumput yang luas.

Di Inner Mongolia kita juga bisa menemukan masjid dan yang paling terkenal adalah Masjid besar di Inner Mongolia. Masjid yang dibangun 450 tahun lalu ini memiliki banyak tanggung jawab dakwah terutama pada pembinaan bagi para pemudanya. Di masjid inilah para pemuda-pemuda dari berbagai belahan desa di Inner Mongolia dilatih untuk menjadi imam di daerahnya masing-masing.

Uniknya masjid tertua di daerah ini tidak nampak seperti masjid yang biasa dikenal. Tapi jika diperhatikan dari dekat, maka nampaklah bagian-bagian masjid seperti mihrab, rak-rak buku yang berisi Al Qur’an. Masjid kuno ini kini terkenal dan sering dikunjungi oleh turis muslim dari berbagai Negara.

tour wisata muslim mongolia
Dana untuk mengelola masjid ini berasal dari komunitas muslim Inner Mongolia sendiri. Masjid-masjid di daerah pedesaan Inner Mongolia selain berfungsi sebagai masjid juga sebagai madrasah tempat pemuda-pemuda mereka belajar agama. Selain itu masjid juga menjadi pusat kegiatan dakwah dan pengumpulan dana agar kegiatan dakwah di masjid sekaligus madrasah mereka tetap bisa berlanjut.Semangat ini bisa dibilang luar biasa, sebab kehidupan mereka sendiri jauh dari kata makmur dan masih sangat memprihatinkan secara ekonomi.

Selain masjid, madrasah untuk muslimah juga didirikan di beberapa wilayah Inner Mongolia.Misalnya madrasah di Kota Keko, satu setengah jam perjalanan dari Kota Hohhot. Madrasah ini cukup terkenal, dan mampu menampung 200 orang santri. Di madrasah sederhana ini mereka mempelajari Al Qur’an dan Hadis. Banyak dari mereka juga fasih berbicara dalam bahasa Arab. Keberadaan madrasah ini ternyata sangat penting dalam pengembangan Islam. Terbukti banyak muslimah dari seluruh penjuru Cina tertarik untuk menimba ilmu di madrasah ini.

Muslim Mongolia di Inner Mongolia juga berinteraksi dengan mengucapkan salam dalam Islam. Bagi muslimahnya mereka mengenakan jilbab dan laki-lakinya menggunakan songkok. Muslim juga dikenali dengan adanya kaligrafi di depan rumah mereka.

Kehidupan muslim di wilayah Inner Mongolia memang menyedihkan apalagi Pemerintah Cina ternyata bersikap represif terutama jika menyangkut hal-hal yang berkaitan dengan keislaman. Karena itu dakwah yang mereka lakukan harus serba hati-hati, jika tidak ingin dicap sebagai teroris oleh pemerintah. Tapi, kehidupan di Outer Mongolia, atau Republik Mongolia yang merdeka sekarang ini juga tak ada bedanya. Kemiskinan terus mendera negara yang pernah jaya dengan penaklukkan besarnya ini. Walaupun demikian, bangsa Mongol telah melahirkan banyak dinasti-dinasti yang jaya dengan keislaman mereka. Paling tidak, sejarah pernah mencatat masa-masa gemilang itu.

Nah untuk napak tilas kebesaran Islam di Mongol ini silahkan ikuti tour wisata muslim ke mongolia bersama cheria travel.

Bila ingin lihat video tour muslim mongolia klik link ini video paket tour mongolia


Hari 1 : 15 oktober (Jakarta - Beijin - Hohhot (D)
Kita akan berangkat dari bandara Soekarno Hatta menuju Hohhot via Beijing dengan Air China. Tiba di kota Hohhot orentasi kota Mongolia dalam lalu diantar untuk makan malam dan menginap di Hohhot.

Hari 2 : 16 oktober (Hohhot/Xilamuren Grassland) (B,L,D)
Pagi hari kita menuju ke Xilamuren Grassland (90 km), padang rumput ini merupakan tempat tamasya di kota Mongolia. Hamparan rumputnya yang tumbuh subur ditambah dengan udara yang segar. Anda dapat mencoba berbagai kegiatan seperti menunggang kuda Mongol yang gesit, mengunjungi keluarga tradisional, malam hari berpartisipasi dalam pesta api unggun dan menikmati tarian dan nyanyian Mongolia. Bermalam di tenda Mongolia.
(catatan : jika cuaca sangat dingin, maka kami berhak merubah untuk menginap di hotel)

Hari 3 : 17 oktober (Xilamuren Grassland/Hohhot (B,L,D)
Setelah makan pagi, menuju pusat kota mengunjungi keluarga madrasah/keluarga muslim di Monglia kemudian berbelanja di pasar Muslim lokal. Makan siang. mengunjungi mesjid juga Pabrik Makanan Halal.

Hari 4 : 18 okitober (Hohhot - Zhengzhou - CZ 6572 1030 1150 (B,L,D)
Hari ini kita akan menuju kota Zhengzhou dengan penerbangan China Soutern. Tiba di kota Zhengzhou mengunjungi Saolin Temple.

Hari 5 : 19 oktober (Zhengzhou ke Luoyang dengan bis (2,5jam) (B,L,D)
Setelah santap pagi kita akan menuju kota Luoyang. Lalu kita dengan kereta gantung akan menuju Grottoes the Longmen sala satu gua yang indah di China. sore hari kita mengunjungi The Guanlin.

Hari 6 : 20 oktober (Luoyang (B,L,D)
Pagi hari menyusul sungai Kuning dan kita akan berbelanja di luar dan di dalam mall Wanda Square.

Hari 7 : 21 oktober (Luoyang - Xian (B,L,D)
Hari ini kita ke kota tua Xian dengan kereta cepat. Xian atau dulunya bernama Chang'an merupakan ibukota dari kekaisaran China di bawah Dinasti Qin dengan Kaisar Qin Shi Huang (tahun 221-206 SM) Tiba di Xian mengunjungi kota Ming dengan pertahanan temboknya.

Hari 8 : 22 oktober (Xian (B,L,D) )
Dimasa pemerintah Kaisar Qin inilah Xian mendapatkan warisan yang tidak ternilai harganya yaitu Tertara Terracotta, ribuan pasukan tentara dari tanah liat yang menghiasi makamnya. Kita juga akan mengunjungi museum silk road, Masjid Agung/Food Street Muslim/ kunjungi BellDrum Towerand Square / Big Wild Goose Pagoda (melihat tampilan)

Hari 9 : 23 oktober (Xian - Dunhuang dengan kereta api K591 (10:56-0930AM+01 (B) )
Setelah sarapan kita akan naik kereta menuju kota Dunhuang (B.L.D)

Hari 10 : 24 oktober (Dunhuang - Urumqi penerbangan (B,L,D) )
Tiba Dunhuang sekitar 09:30 pagi, menuju restaurant lalu mengunjungi Mogao Grottoes dan Spring Crescent dan Dunes tenggelam Pasir. Menikmati naik unta / Pasar malam Shazhou / terbang ke Urumqi / malam di Urumqi.

Hari 11 : 25 oktober (Urumqi (B,L,D) )
Sarapan di hotel / transfer untuk mengunjungi theCable mobil / bus wisata daerah Tianchi indah, ramah lingkungan bus daerah Tianchi indah, Perahu wisata di danau Tianchi. Urumqi Brand Bazaar, keluar pintu pasar terbesar di wilayah / Autonomous Region Museum / " Perayaan Idul Adha dengan populasi Muslim/makan malam / mengirim ke hotel.

Hari 12 : 26 oktober (Urumqi - Turpan - Urumqi (B,L,D)
Sarapan di hotel / transfer ke Turpan / mengunjungi Kota JiaoheAncient dan Emin Minaret terkenal / pegunungan FamousFlaming. Karez Sumur / Transfer kembali ke Urumqi / malam di Urumqi.

Hari 13 : 27 oktober (Urumqi ke Beijing URC PEK CA.1296 0930 1255 (B,L,D)
Setelah sarapan pagi menuju airport untuk berangkat ke Beijing. Tiba di Beijing visit Tian sebuah Men Square / Kota Terlarang / Niujie Masjid / makan malam / check in hotel.

Hari 14 : 28 oktober (PEK CGK CA. 977 ETD. 1550(B / L)
Sarapan di hotel / transfer ke Bazaar lokal untuk belanja / makan siang / mengirim ke Bandara.

Harga : USD. 2800/Orang Twin Sharing (1 kamar berdua)

Belum termasuk :
1. Visa China Rp. 550.000,-
2. Airport tax jakarta Rp. 175.000,-
3. Tipping 13x5 USD 65
4. Keperluan pribadi

Kata Kunci :


  • sejarah jalan sutera
  • mongolia muslim
  • sejarah mongolia
  • kebudayaan mongolia
  • bahasa mongolia
  • genghis khan mongolia
  • mongolia tour
  • islam di mongolia
  • wisata jalan sutera
  • tour jalan sutera
  • paket tour silk road


Tour Wisata Muslim Ke Mongolia, Napak Tilas Jengis Khan, Silk Road dan Jalan Sutera
Judul: Serunya Tour Wisata Muslim Ke Mongolia
Rating: 10 out of 10 based on 24 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Unknown

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda...
Posted by: Cheria Wisata

9 comments:

  1. puasa gini libur dulu sebaiknya tournya sob
    Buat ngibadah dahulu tar kalau sudah kelar tour lagi

    ReplyDelete
  2. tour dan wisata juga bagian dari ibadah, fantasiru fil ardhi... jadi banyak2lah ibdah bila mampu.

    ReplyDelete
  3. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    ReplyDelete
  4. tertarik dengan tour ini, tapi lama banget perjalanannya..
    ada ga yg 7 hari aja?? kalo ada mau dong...

    ReplyDelete
    Replies
    1. maaf sekali untuk saat ini paket tour mongolia belum ada yg 7 hari. kami baru sediakan yang 14 hari, bisa di cek ke : http://www.cheria-travel.com/2013/05/paket-tour-china-silk-road-promo.html

      semoga bermanfaat.

      salam cheria travel

      Delete
    2. saya sangat tertarik dengan tour ini..pasti seru..mau dong ikutan..

      Delete
    3. silahkan kunjungi artikel : http://www.cheria-travel.com/2013/05/paket-tour-china-silk-road-promo.html untuk informasi lebih lanjut ya. terima kasih.


      salam cheria travel

      Delete

Travel Tour Wisata Muslim Umroh Haji ONH Plus Cheria